Contoh Surat Perjanjian

Wednesday, June 10, 2009 at 5:43 AM

SURAT PERJANJIAN


Saya yang bernama :

Umur :

Alamat :

Pekerjaan :

Disebut sebagai pihak I (Pertama)

Adalah benar saya sudah memakai/ meminjam uang sebesar Rp.3.000.000 (Tiga Juta Rupiah)

Dari saudara :

Umur :

Alamat :

Pekerjaan :

Disebut sebagai pihak II (Kedua)

Uang sebesar Rp. 3.000.000 tersebut sudah saya pakai untuk kepentingan keluarga saya dan akan saya bayar selambat – lambatnya 3 bulan setelah surat perjanjian ini diperbuat.

Tepatnya pada tanggal 27 Juni 2008

Apabila saya tidak membayar pada waktu yang ditentukan saya bersedia di tuntut atau di ajukan kepengadilan berdasarkan hukum – hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia.

Demikianlah surat perjanjian ini diperbuat atas kesepakatan bersama dan disaksikan oleh saksi – saksi dari kedua belah pihak.

Medan, 27 Maret 2008

Pihak Pertama Pihak Kedua

( ) ( )

Saksi – saksi :

1. Supiatik (………………….)

2. Mhd. Ikrom (………………….)

contoh lamaran kerja

at 5:30 AM

Belawan, 2008

Kepada Yth,

Bapak/Ibu Pimpinan

Di – Medan

Dengan hormat,

Berdasarkan informasi yang saya peroleh, bahwa Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin membutuhkan karyawan baru, maka dengan ini saya bermaksud melamar untuk bekerja di perusahaan ini. Adapun data-data saya sebagai berikut :

Nama Lengkap :

Tempat/ Tanggal lahir :

Pendidikan :

Alamat & Telp. :

Mengajukan permohonan lamaran pekerjaan di Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Sebagai bahan pertimbangan bersama ini saya lampirkan :

1. Curriculum Vitae

2. 1 lembar photo copy Ijazah Terakhir yang dilegalisir

3. 1 lembar photo copy KTP

4. 2 lembar pas photo 3 x 4

Demikian surat lamaran ini saya sampaikan dengan harapan mendapat perhatian dari Bapak/Ibu.

Atas perhatian Bapak/Ibu saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,


Contoh Daftar Riwayat Hidup

at 5:22 AM

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Data Pribadi

Nama

: Mempor

Tempat, Tanggal Lahir

: Belawan, 06 Desember 1986

Jenis Kelamin

: Laki – Laki

Agama

: Islam

Kewarganegaraan

: Indonesia

Alamat

: Jl. Bandeng No. 9B

: Belawan Bahagia, Medan - Belawan

Telephon

: 061-7783xxxx (rumah)

0812 6978xxxx (HP)

Latarbelakang Pendidikan
Formal
1999 – 2002 : SMP Negeri 1 Lhokseumawe NAD
2002 – 2005 : SMA Negeri 1 Lhokseumawe NAD
2005 – 2008 : Politeknik Negeri Lhokseumawe NAD

Kemampuan

  • Kemampuan Akuntansi dan Administrasi (Accounting & Administration Skills)
  • Kemampuan Komputer (MS Word, MS Excel, MS PowerPoint, dan Internet)

Pengalaman Kerja

  • Praktek Kerja Lapangan:

Praktek Kerja di Instansi Pemerintah BANDIKLAT Prov. NAD
Periode: September 2007 - Oktober 2007
Tujuan : Persyaratan kelulusan Ahli Madya (D3) Politeknik Negeri Lhokseumawe
Posisi : Operator di Bagian Keuangan Bandiklat
Rincian Pekerjaan:

- Mengupdate data Komputer
- Menulis Buku Kerja

Pengalaman Organisasi

· 2006 menjadi salah satu pengurus pada Unit Kegiatan Mahasiswa Pencinta Alam Edelweis Politeknik Negeri Lhokseumawe.

· 2006 Bersama sama Seluruh Mahasiswa Pencinta Alam di Prov. NAD menyalurkan Bantuan Sandang dan pangan pada Musibah Alam yaitu banjir bandang di Aceh Tamiang.

· 2007 – 2008 menjabat sebagai Ketua Organisasi Pencinta Alam Edelweis Politeknik Negeri Lhokseumawe.

CV. Untuk Lamaran Kerja Ke Kapal

at 4:23 AM

CURRICULUM VITAE

PERSONAL DETAIL

Name : NURHALIM

Place, Date of Birth : Belawan, May 02th 1980

Nationality : Indonesia

Gender : Male

Address : Jl. P. Sinabung LK. VIII

Telephone No : +62812 7708 2927 / +62813 7232 8207

Relegion : Mosleem

Status : Single

DOCUMENT TRAVEL :

Name of Document

License No

Place & Date of Issued

Date of Expiry

Passport

S 877504

Batam 18-02-2009

18-02-2014

Seaman Book

T 011231

Batam 04-12-2006

03-12-2009

CERTIFICATE OF COMPETENCY :

Cerificate Name

Cerificate Number

Place & Date Issued

STTPK

116.02.02.04.548

Jakarta, March 23rd 2004

Navigation Watch Keeping

6201035889N60204

Jakarta, April 16th, 2004

Operating Licence

988 / QTC / KK / XII / 2008

Jakarta, December 03th, 2004

Australiam Skills Training

20256

Batam, January 06th, 2007

CERTIFICATE OF PROFICIENCY :

Cerificate Name

Cerificate Number

Place & Date Issued

Basic Safety Training (BST)

6201035889010304

Semarang, 19-01-2004

Proficiency in Survival Craft And Rescue Boats (SCRB)

6201035889040304

Semarang, 05-02-2004

Seaman Indentity Document for Foreigners

200424007705

Penang, 25-08-2004

WORKING EXPERIENCE :

Vessel Name

Type of Vessel

Rank

Period of Services

Flag

TB. Sabang 21

Tug Boat

A/B

07.05.08 – 20.12.08

Indonesia

KM. Perita Intan

Cargo

A/B

01.02.03 – 04.01.04

Singapore

Malayan Empress

Cargo

A/B

02.12.06 – 23.04.07

Malaysia

LCT Pacific Spirit

Ladding

A/B

02.02.08 – 02.04.08

Funafuti

TB. Pacifik Trust

Tug Boat

A/B

04.07.08 – 04.08.08

Funafuti

Sincerely Yours


NURHALIM

Contoh Formulir Pendaftaran

at 3:09 AM

FORMULIR PENDAFTARAN

CALON SISWA BARU SMK KEHUTANAN SAMARINDA

TAHUN AJARAN 2009 / 2010

I. BIODATA CALON SISWA

1. Nama : ................................................................

2. Tempat / Tanggal Lahir : ................................................................

3. Jenis Kelamin : ................................................................

4. Alamat Rumah : ................................................................

5. Asal Sekolah / Tahun Lulus : ................................................................

6. Alamat Sekolah : ................................................................

II. BIODATA ORANG TUA / WALI SISWA

1. Nama : ................................................................

2. Tempat / Tanggal Lahir : ................................................................

3. Jenis Kelamin : ................................................................

4. Pekerjaan : ................................................................

5. Alamat Pekerjaan : ................................................................

6. Alamat Rumah : ................................................................

III. Nilai akademik pada raport

No

MATA PELAJARAN

IPA

MATEMATIKA

SEMESTER

SEMESTER

I

II

III

IV

V

Rata²

I

II

III

IV

V

Rata²

IV. Kelengkapan administrasi

No

DOKUMEN

KETERANGAN

ADA

TIDAK ADA

1

Pas Photo Ukuran 3 x 4 cm = 5 lembar

2

Copy Raport Semester 1 s/d 5

3

Copy Hasil Ujian Nasional

4

Akte Kelahiran / Akte Kenal

5

Surat Keterangan Berkelakuan Baik Dari Kepala Sekolah / Kepolisian

6

Surat Pernyataan Tidak Menikah

7

Surat Pernyataan Bersedia Tinggal Diasrama


Disahkan

Panitia PSB Thn. 2009 ............., ....................2009

Calon Siswa

Foto

2 x 3

.................................................. .................................................

Penawaran Kerja Sama

at 3:00 AM

Belawan, 28 April 2009

Hal : Penawaran Kepada Yth

Ibu Pimpinan Anak Cabang

Perguruan Alwasliyah

Di –

Belawan

Assalamu’alaikum.Wr.Wb

Sehubungan dengan akan dilaksanakannya gedung sekolah alwasliyah belawan, maka dengan ini saya mengajukan penawaran atas pekerjaan pengrenovasian gedung tersebut sebagai berikut :

No

Nama Yang Di Renovasi

Satuan

Jumlah Satuan

Jumlah

1

Urugan + Pasang conblok Tebal 30 Cm

219 M²

126.000

Rp 27.594.000

2

Pasang Keramik T 3 Cm

262 M²

82.800

Rp 21.693.600

3

Hotmik / Coating T. 2 Cm

234 M²

45.000

Rp 10.530.000

4

Perbaikan Pintu 3 unit dan Pipa Talang

LS

1.500.000

Rp 1.500.000

5

Menaikan Pintu Pagar

LS

735.000

Rp 735.000

6

Pengecatan

500 M²

7.875

Rp 3.937.500

T o t a l

Rp 65.990.100

Terbilang :

Enam Puluh Lima Juta Sembilan Ratus Sembilan Puluh Ribu Seratus Rupiah

Demikian surat penawaran ini saya ajukan besar harapan semoga ibu dapat mengabulkan nya. Atas perhatian dan kerja samanya yang baik kami ucapkan terima kasih.

Hormat Saya

R u s l i

Surat Gugatan Cerai

at 2:42 AM

CONTOH SURAT GUGATAN

Belawan, 10 Juni 2009

Kepada Yang Terhormat,

Ketua Pengadilan Agama Belawan

Di –

BELAWAN

Nomor : 03/Pdt.17/II/2006

Hal : Gugatan Talak, Nafkah dan Hak Hadlonah

Lamp : Surat Kuasa Khusus

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Dengan Hormat,

Yang bertanda tangan dibawah ini kami,

NUGROHO.SH

AZRI.SH

UCOK.SH

Kesemuanya ADVOKAT

Berkantor pada KANTOR ADVOKAT MFK di Jl. Jend. Soedirman No.23 Pajak Baru Belawan 00000, Telp. 061 00000000

Berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 07 Juni 2006 bertindak baik bersama-sama maupun sendiri-sendiri untuk dan atas nama klien kami,

Nama : Ipank
Umur : 22 Tahun
Agama : Islam
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Lor. Stasiun Belawan
Selanjutnya di sebut sebagai PENGGUGAT
Dengan ini mengajukan GUGATAN TALAK, NAFKAH dan HAK ADLONAH terhadap istri,

Nama : Siti binti Kumala
Umur : 25 Tahun
Agama : Islam
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
Alamat : jl. Medan Gg. Belawan
Selanjutnya disebut sebagai TERGUGAT.

Adapun Gugatan talak ini kami ajukan dengan mendasarkan pada dalil-dalil sebagai berikut :

  1. Bahwa pada tanggal 29 Januari 2006 telah dilangsungkan perkawinan yang sah antara dengan seorang laki-laki yang bernama Ipank (PENGGUGAT) dengan seorang wanita yang bernama Siti binti Kumala (TERGUGAT)
  2. bahwa perkawinan seperti tersebut dalam point 1 di atas dilaksanakan berdasarkan agama Islam dan menuntut prosedur yang berlaku serta telah didaftarkan di KUA Kecamatan Medan Belawan, sebagaimana yang tercatat dalam Kutipan Akta Nikah Nomor 845/48/IV/2006 tertanggal 29 Januari 2009.
  3. Bahwa perkawinan antara PENGGUGAT dan TERGUGAT dilangsungkan berdasarkan atas kehendak kedua belah pihak dengan tujuan untuk membentuk rumah tangga yang bahagia dan kekal berdasarkan Ketuhanan Yang MAha Esa.
  4. Bahwa dalam perkawinan, PENGGUGAT dengan TERGUGAT telah melakukan hubungan suami istri dan telah dikaruniai 1 (satu) orang anak perempuan yaitu : ANDRE PERKASA, laihr pada 05 Mei 2008 di Belawan.
  5. Bahwa diawal perkawinan, atas kesepakatan kedua belah pihak, PENGGUGAT dan TERGUGAT tinggal satu rumah di Jl. Cilandak No.08 Belawan.
  6. Bahwa sejak awal perkawinan PENGGUGAT dan TERGUGAT sebagaimana point 1 diatas, ternyata telah sering terjadi ketidak cocokan dan perselisihan (SIQOQ) antara PENGGUGAT dan TERGUGAT.
  7. Bahwa ketidak cocokan dan perselisihan tersebut oleh beberapa hal diantaranya adalah :
    1. PENGGUGAT dan TERGUGAT terdapat perbedaan dalam pemikiran.
    2. TERGUGAT tidak dapat mengikuti gaya hidup PENGGUGAT yang memang seharusnya diikuti oleh termohon tergugat karena berkaitan dengan aktivitas PENGGUGAT dalam mencari nafkah.
  8. Bahwa PENGGUGAT telah berulang kali memberikan pengertian-pengertian kepada TERGUGAT agar TERGUGAT dapat merubah sikapnya seperti pada point 7 tersebut diatas, baik secara langsung maupun tidak langsung, misalnya dengan menganjurkan agar mengikuti kursus kepribadian, kursus kecantikan atau yang lainnya, agar dapat merubah atau menambah penampilan TERGUGAT, namun saran dan anjuran PENGGUGAT tidak direspon dengan baik oleh TERGUGAT. Hal ini lah yang juga membuat tidak berkenan dihati PENGGUGAT, sehingga menimbulkan perselisihan dengan TERGUGAT.
  9. Bahwa hal-hal sebagaimana yang telah disebut dalam poin-poin diatas telah menyebabkan SIQOQ dalam rumah tangga PENGGUGAT dan TERGUGAT secara terus menerus, maka hal tersebut jualah yang telah menyebabkan disharmonisnya rumah tangga PENGGUGAT dan TERGUGAT.
  10. Bahwa kondisi SIQOQ secara terus menerus dalam rumah tangga PENGGUGAT dan TERGUGAT tersebut juga menyebabkan antara PENGGUGAT dan TERGUGAT telah pisah ranjang.
  11. Bahwa pisah ranjang tersebut telah dilakukan sejak TERGUGAT dalam kondisi hamil 6 (enam) bulan, yaitu lebih kurang pada bulan Juni 2002 sampai dengan saat ini.
  12. Bahwa sejak terjadinya pisah ranjang antara PENGGUGAT dan TERGUGAT tersebut, sejak itu pulalah keduanya tidak melakukan hubungan suami istri, yang berarti sudah kurang lebih hampir 3 tahun.
  13. Bahwa selama dalam masa pisah ranjang tersebut, PENGGUGAT masih tetap berupaya untuk dapat menyelesaikan kemelut rumah tangganya, akan tetapi sampai gugatan ini dijatuhkan ternyata harmonisasi rumah tangga PENGGUGAT dan TERGUGAT tetap tidak dapat dicapai.
  14. Bahwa upaya yang dilakukan PENGGUGAT tersebut ialah dengan tetap memberikan pengertian kepada TERGUGAT, tetap memberikan nafkah lahir kepada TERGUGAT dan anak PENGGUGAT TERGUGAT.
  15. Bahwa dengan demikian nafkah lahir/biaya hidup TERGUGAT dan anak PENGGUGAT TERGUGAT masih tetap dipenuhi PENGGUGAT sampai gugatan ini dimasukkan.
  16. Bahwa dikarenakan anak PENGGUGAT dan TERGUGAT belum mumayyiz, maka PENGGUGAT mengikhlaskan anak tersebut untuk di asuh oleh TERGUGAT, namun PENGGUGAT tetap bertanggung jawab terhadap nafkah/biaya hidup dan sekolah anak PENGGUGAT TERGUGAT sampai sianak dewasa, bahkan sampai nanti menikah anak tersebut, walaupun nantinya rumah tangga PENGGUGAT dan TERGUGAT putus karena adanya permohonan talak ini.
  17. Bahwa melihat kondisi rumah tangga PENGGUGAT dan TERGUGAT yang jelas-jelas sudah tidak harmonis tersebut maka berdasarkan pasal 1 Undang-Undang No.1 Tahun 1974 tentang Perkawinan diebutkan bahwa tujuan perkawinan adalah untuk membentuk rumah tangga yang bahagia lahir dan batin berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa sedang dalam Kompilasi Hukum Islam Pasal 3 INPRES Ni. 1 Tahun 1991 bahwa tujuan perkawinan adalah untuk mewujudkan kehidupan rumah tangga yang sakinah, mawadah dan rahmah. Dengan demikian tujuan tersebut diatas tidak mungkin tercapai dikarenakan perbuatan TERGUGAT, dan oleh karenanya jalan satu-satunya dalam upaya kemaslahatan serta menyelamatkan kehidupan PENGGUGAT dan TERGUGAT adalah mengajukan Permohonan Talak ini.
  18. Bahwa PENGGUGAT juga bersedia memberikan nafkah-nafkah sesuai dengan kemampuan PENGGUGAT yaitu, nafkah iddah sebesar Rp.500.000 (Lima Ratus Ribu Rupiah) perbulan, yang berarti keseluruhan nafkah iddah tersebut adalah Rp.500.000 x 3 Bulan yaitu sebesar Rp.1.500.000 (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) dan nafkah mut’ah sebesar Rp.1.000.000 (Satu Juta Rupiah) kepada TERGUGAT dalam mengajukan permohonan talak ini.


Berdasarkan hal-hal tersebut diatas, maka PENGGUGAT mohon agar Ketua Pengadilan Agama Belawan, berkenan menerima, memeriksa dan mengadili Permohonan Talak ini sekaligus memberi putusan sebagai berikut :

PRIMER :

  1. Menerima dan mengabulkan Gugatan PENGGUGAT untuk seluruhnya.
  2. menyatakan secara hukum bahwa perkawinan antara PENGGUGAT dengan TERGUGAT yang telah dilakukan pada tanggal 29 Januari 2006 sebagai mana yang tercatat dalam Akta Nikah Nomor 845/48/IV/2000 tertanggal 29 Januari 2006, KUA Kecamatan Medan Belawan adalah sah.
  3. menyatakan secara hukum bahwa anak yang bernama ANDRE PERKASA adalah anak sah dari hasil perkawinan antara PENGGUGAT dan TERGUGAT.
  4. Mengizinkan PENGGUGAT untuk mengucapkan ikrar talak kepada TERGUGAT didepan sidang Pengadilan Agama Belawan.
  5. menetapkan bahwa TERGUGAT adalah penerima hak hadlanah dari anak PENGGUGAT dan TERGUGAT yang masih belum mumayyiz yang bernama ANDRE PERKASA tersebut.
  6. Menetapkan menurut hukum bahwa PENGGUGAT berkewajiban memberi nafkah hidup kepada anak PENGGUGAT dan TERGUGAT yang bernama ANDRE PERKASA sampai anak tersebut dewasa.
  7. Menetapkan PENGGUGAT untuk membayar nafkah iddah sebesar Rp.1.500.000 (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) kepada TERGUGAT.
  8. Menetapkan PENGGUGAT untuk membayar nafkah mut’ah sebesar Rp.1.000.000 (Satu Juta Rupiah) kepada TERGUGAT.
  9. Menetapkan pembebanan biaya perkara ini menurut hukum.


Subsider :
Mohon putusan seadil-adilnya.
Demikian Gugatan Talak ini kami ajukan atas perhatian dan perkenan Yang terhormat Ketua Pengadilan Agama Belawan kami haturkan banyak terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.